
Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan Siap Bersinergi Membangun Negeri
Salatiga, 06 Januari 2025 – Kementerian Kesehatan telah menjalankan 7 pilar transformasi sejak tahun 2021. Berbagai upaya terus dilakukan untuk peningkatan derajat kesehatan masyarakat Indonesia. Transformasi Layanan Primer dan Ketahanan Kesehatan menjadi salah satu pilar transformasi kesehatan yang berkaitan dalam upaya pemerintah untuk mencegah dan menanggulangi penyakit. Penguatan laboratorium terus dilakukan untuk mencapai hal tersebut, salah satunya dengan transformasi organisasi. Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan resmi bertransformasi menjalankan tugas dan fungsinya sebagai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Tingkat 5 (Rujukan Nasional) bidang vektor, reservoir, zoonosis, dan kesehatan lingkungan sejak 01 Januari 2024. Dalam setahun perjalanannya, berbagai kegiatan telah dilaksanakan untuk pencapaian Indikator Kinerja Kegiatan (IKK) institusi, dukungan dalam menyukseskan program pemerintah, khususnya Kementerian Kesehatan, serta kegiatan – kegiatan lain untuk peningkatan kualitas SDM.
Pada pada hari Jumat, 03 Januari 2025, Balai Besar Kesehatan Lingkungan Salatiga melaksanakan kegiatan “Refleksi 2024, Resolusi 2025”. Kegiatan ini dilakukan untuk mengevaluasi capaian kinerja, program kegiatan yang telah dilakukan, serta merumuskan resolusi apa saya yang akan dicapai pada tahun 2025. Lima kegiatan yang dilakukan adalah seberapa tahu tentang transformasi internal Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan, refleksi 2024 dan resolusi 2025 dari setiap tim, pemberian penghargaan dan apresiasi dilanjutkan pengumuman Hero of The Month (HoTM) periode bulan Desember 2024, serta penulisan harapan dan pembuatan time capsule dari masing – masing pegawai dengan tema “surat untuk diri sendiri”. Dalam arahannya, Kepala Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan menyampaikan 3 pesan, yaitu meningkatkan komitmen untuk menjadi lebih baik lagi, pembuatan resolusi yang realistis, misalnya dengan pemanfaatan waktu yang lebih baik lagi dan olahraga secara rutin, serta berani mencoba hal-hal baru demi kemajuan bersama
Kegiatan “seberapa tahu” tentang transformasi internal Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan dikemas melalui kuis kahoot yang diikuti oleh semua pegawai, dimana terdapat 10 pertanyaan yang diberikan berkaitan dengan Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan. Lima besar pegawai dengan nilai tertinggi adalah Lasmiati, Wiwik Trapsilowati, Nora, Bramadita Kunni Fauziyah, dan Elok. Acara dilanjutkan dengan diskusi refleksi 2024 dan resolusi 2025 oleh masing – masing tim, yang terdiri dari Tim Administrasi Umum; Tim Kerja Program Layanan; Tim Kerja Mutu, Penguatan SDM, dan Kemitraan; Tim Kerja Surveilans Penyakit, Faktor Risiko, dan KLB, Tim Laboratorium Wolbachia, dan Tim Pegawai Alih Daya.
Acara ketiga, yaitu pemberian apresiasi bagi pegawai dengan nilai SKP diatas ekspektasi dalam kurun waktu 9 bulan berturut – turut. 8 pegawai yang memperoleh penghargaan adalah Fery Jelitawati, SE, M.Kes, MM; Lulus Susanti, SKM, MPH; Siti Alfiah, SKM, M.Sc; Dr.Wiwik Trapsilowati, SKM, M.Sc.;Arum Sih Joharina, S.Si, M.Sc.; drh.Ayu Pradipta Pratiwi; Rescyana Putri Hutami, SE; Aryani Pujiyanti, SKM, MPH; dan Riyani Setyaningsih, SKM, M.Sc. Untuk Hero of The Month (HoTM) periode bulan Desember 2024 diberikan kepada Suwarno. Selain itu, diberikan juga penyematan Duta Anti Korupsi Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan kepada Bapak Edi Royandi, SKM, MPH.
Acara ditutup dengan pembuatan time capsule oleh masing – masing pegawai. Setiap pegawai membuat surat yang ditujukan untuk diri sendiri tentang harapan yang ingin dicapai pada tahun 2025. Surat ini akan dibuka kembali pada akhir tahun 2025.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi refleksi bagi setiap pegawai akan terus meningkatkan kinerja dan ssemangat dalam menghadapi tahun 2025.
Balai Besar Laboratorium Kesehatan Lingkungan siap bersinergi membangun negeri!